~ Catatan penting, Catatan ringan dan Catatan indah ~

Monday, July 24, 2006

Kenangan PESAT 5



PESAT = Paket Edukasi orangtua SEHAT.

Ini kumpulan orangtua dari anak-anak yang diharapkan menjadi anak-anak cerdas (he..he.. ini sih bukan motto mereka, tapi gue aja yang simpulin sendiri.)

Awal adanya pesat sih dari Milis Sehat (sehat@yahoogroups.com), yang detail sejarahnya PESAT bisa dilihat di http://www.sehatgroup.web.id/

Nah istri gue mulai aktif ikut PESAT sewaktu sudah memasuki sesi 4 (PESAT4) dan akhirnya aktif jadi PANITIA di PESAT 5.

Walau sebagai anggota "pasif" (karena yang aktif istri gue, gue mah nganter jemput aja ..), dengan adanya pesat gue pribadi sebagai Ayah sangat senang, karena para orangtua ter-edukasi untuk menjadi konsumen kritis. Tidak gampang panik kalau anak sakit, tidak gampang percaya dengan obat2an yang diberikan dokter, apalagi ada anti-biotiknya.

So, buruan deh gabung di milis Sehat, dan rajin-rajin akses ke website diatas, biar ketularan jadi SMART PARENTS ! :)

Photo info:

Photo di atas adalah photo "pembubaran" panitia di Markas Sehat, yang lokasinya deket Departemen Pertanian, Ragunan.
Istri gue jadi MC selama PESAT5, walau beberapa sesi terakhir tidak bisa aktif karena hamilnya agak menghebohkan.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home